2022, BPN Bulukumba Bakal Rampungkan Sertipikat 8000 Bidang Program PTSL

oleh -
Kepala BPN Bulukumba, Muhammad Yusri

BULUKUMBA, BERITA SELATAN.Com – Badan Pertanahan Nasional (BPN) Bulukumba bakal kembali merampungkan sebanyak 8000 bidang tanah program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) pada tahun 2022 mendatang.

Program PTSL dengan semboyan mendekat, merapat dan menyeluruh itu ditargetkan bakal merampungkan seluruh surat surat kepemilikan atau sertipikat tanah paling cepat tahun 2025 mendatang di Kabupaten Bulukumba.

BACA JUGA:   Zainuddin Hasan Tancap Gas ke Senayan, Andi Murniati Makking: Kita Support Penuh

Hal tersebut sesuai dengan harapan Presiden yang juga masuk sebagai salah satu program Nawacita Presiden RI, Ir. Joko Widodo.

Advertisement

“Program PTSL dengan semboyan mendekat, merapat dan menyeluruh itu ditargetkan tidak ada lagi yang tidak memiliki sertipikat di tahun 2025,” ungkap kepala BPN Bulukumba, Muhammad Yusri, Senin, 27 Desember 2021.

BACA JUGA:   Bupati Bulukumba Terima 375 Mahasiswa Peserta KKN Unhas
Advertisement

Ia mengaku, lokasi program PTSL 2022 mendatang belum bisa disampaikan lantaran masih menunggu penetapan dari kantor Wilayah BPN Sulsel.

“Kami tengah menunggu informasi dari Kanwil BPN Sulsel terkait lokasi program PTSL tahun 2022 mendatang,” tuturnya.

Sementara untuk tahun 2021, pihaknya berhasil menyelesaikan 5250 bidang tanah program PTSL tersebar di sejumlah desa di Kabupaten Bulukumba. (**)

Advertisement

No More Posts Available.

No more pages to load.