Rawan Lakalantas, Satlantas Pasang Rambu Lalu Lintas di Bontomanai dan Bulo Bulo

oleh -

BULUKUMBA, BERITA SELATAN.Com – Satuan Lalu lintas Polres Bulukumba baru baru ini memasang dia titik rambu rambu lalu lintas di jalan Poros Bantomanai Kecamatan Rilau Ale dan Bulo Bulo Kecamatan Bulukumpa.

“Alhamdulilah kami kembali pasang dua titik rambu rambu lalu lintas di jalan yang rawan kecelakaan,” kata Kanit Laka Satlantas Polres Bulukumba, Iptu Herman, Senin, 8 Februari 2021

BACA JUGA:   Kadisparpora Ajak Ojek Pinisi Berkolaborasi

Hal ini untuk meminimalisir terjadinya lakalantas yang kerap menelan korban jiwa di wilayah tersebut. Dengan pemasangan rambu lalu lintas diharapkan para pengendara agar tetap mematuhi peraturan lalu lintas.

“Demi keselamatan, kami harapkan kepada masyarakat agar selalu berhati hati dalam berkendara,” ungkap Herman.

Selain itu kata dia, dalam waktu dekat ini akan kembali melakukan pemasangan rambu lalu lintas di ruas jalan Jalanjang Kecamatan Gantarang dan Poros Bira Kecamatan Bonto Bahari.

BACA JUGA:   Empat Pelajar Bulukumba Terpilih sebagai Anggota Paskibra Sulsel 2023
Advertisement

“Kami sementara membuat papan himbauannya. Mudah mudahan dalam waktu dekat ini kembali dipasang di ruas jalan Jalanjang dan Poros Bira,” tutup Herman. (**)