Hari ini DPRD Bulukumba Mulai Sosialisasikan Dua Buah Perda

oleh -
Kantor DPRD Bulukumba

BULUKUMBA, BERITA SELATAN.Com – Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bulukumba telah menjadwalkan untuk kegiatan Sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) nomor 7 tahun 2021 tentang kerjasama desa dan Perda nomor 10 tahun 2020 tentang pembangunan kepemudaan oleh 40 Anggota Dewan.

Kegiatan Sosper itu kata Humas DPRD Bulukumba, mulai dilaksanakan pada hari ini, Kamis 1 September hingga 15 September 2022 mendatang.

BACA JUGA:   KSM Cahaya Desa Kahayya Binaan YBM PLN UP3 Bulukumba Salurkan Paket Sembako Kepada Lansia 

Kasubag Humas DPRD Bulukumba, Kamaruddin mengatakan untuk hari ini (Kamis 1 September red) Ketua dan Wakil Ketua II DPRD beserta 6 Anggota DPRD lainnya sudah mulai start.

“Ia hari ini sudah mulai, beliau yang terhormat pak H. Rijal (Ketua) dan pak H. Patudangi (wakil ketua II) beserta Pak Asri Jaya, pak Syamsir Paro, pak Udin Hamzah, pak Andi Muh. Ahyar, Andi Erlina Halmin dan pak Fahidin HDK,” kata Chilo sapaannya saat ditemui di Kantornya.

BACA JUGA:   Pastikan Pelayanan Lancar Pasca Libur Lebaran, Direktur RSUD Bulukumba Lakukan Pengecekan

Sementara untuk 32 Anggota Dewan lainnya kata Chilo, masing-masing menggelar Sosper di Dapilnya dengan tanggal yang berbeda.

“Jadi sekedar diketahui, bahwa beliau yang terhormat Anggota Dewan ini, tidak ada jedahnya berkegiatan demi masyarakat Bulukumba,” bebernya.

Advertisement

Dijelaskan kembali Humas DPRD Bulukumba ini, bahwa untuk hari ini sendiri. Selain 2 pimpinan dan 6 Anggota DPRD menggelar Sosper, dua Komisi di DPRD menggelar kegiatan yang berbeda. Untuk Komisi D sendiri kata Chilo, itu melakukan kunjungan kerja di Pulau Liukang, sementara Komisi B menggelar RDP dengan Nelayan dan pihak pengelola pengerjaan kabal optik di bawah laut. (**)

No More Posts Available.

No more pages to load.