Tolak Politik Uang, Dukungan HM21 Bertambah

oleh -

BULUKUMBA, BERITA SELATAN.Com – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) kabupaten Bulukumba Sulawesi Selatan kurang lebih 29 hari menuju 9 Desember 2020, sementara tahapan masa kampanye minus 25 hari lagi.

Pasangan calon (paslon) Bupati dan wakil Bupati nomor urut 1, Andi Hamzah Pangki-Andi Murniyati Makking dan tim pemenangannya selain meminta restu dan dukungan warga juga gencar mengajak seluruh masyarakat Bulukumba agar memilih pemimpin berdasarkan hati nurani, visi-misi dan program, bukan karena adanya pemberian apalagi money politik atau politik uang.

Olehnya paslon bertagline Bulukumba Bangkit ini berkomitmen menolak money politik.

“Kami mengajak dan menghimbau kepada seluruh masyarakat Bulukumba agar menolak segala bentuk Politik Uang (Money Politik), dalam setiap pertemuan terbatas kami bersama masyarakat pada tahapan masa kampanye ini sejak 26 September 2020 Paslon HM21 selalu menyampaikan dan mengingatkan bahwa dalam Pilkada Serentak 2020 kali ini mari kita ciptakan
Pilkada sehat dan murni tanpa money politik,” ujar Calon Bupati Andi Hamzah Pangki di hadapan puluhan warga.

Hal tersebut ditekankan figur ketua partai Golkar Bulukumba itu saat menggelar sosialisasi bersama puluhan warga di desa Dwi Tiro, kecamatan Bonto Tiro, Selasa Selasa, 10 November 2020.

BACA JUGA:   Alasan Warga Rilau Ale Kompak Menangkan Kacamatayya: Harga Diri TSY Harga Diri Kita Semua

Lanjut Hamzah Pangki, Sehat Pilkada yang dimaksud pertama yaitu sehat dari Pandemi Covid-19. Kedua, Sehat Demokrasinya Tanpa Ujaran Kebencian dan Politik Uang.

Sehat Pilkada Pertama yaitu Sehat Dari Pandemi Covid-19 dimana Paslon HM21 dan Tim Pemenangan mengajak masyarakat untuk ikut membantu penyelenggara KPU dan pengawas penyelenggaraan Bawaslu dalam hal menjaga kesehatan masyarakat dengan Menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19 dengan Wajib Menggunakan Masker dan Mengatur Jarak.

Adapun Sehat Pilkada yang Kedua yaitu Sehat Demokrasinya, paslon HM21 senantiasa mengajak seluruh masyarakat agar merayakan Pesta Demokrasi dengan riang gembira dan bersenang-senang.

Advertisement

Hamzah Pangki menjelaskan bahwa Pilkada Serentak 2020 ini merupakan pesta rakyat, bagi Paslon HM21 pesta rakyat tidak dirayakan dengan saling menghujat, menyebarkan berita bohong atau berita hoax untuk pasangan calon lain, ataupun menjelekkan paslon lain.

“Demokrasi yang sehat yaitu tanpa ujaran kebencian dan Menolak segala bentuk Politik Uang (Money Politic) baik Pada Tahapan Masa Kampanye sekarang ini, pada masa tenang, maupun pada hari pemilihan 9 Desember nantinya. Karena aturan jelas bagi yang melakukannya, ada pidana baik yang memberi dan yang menerima,” jelas Hamzah Pangki.

BACA JUGA:   Didampingi Istri dan Kerabat, Andi Makkasau Resmi Mendaftar di PDIP

Selain itu, ada target HM21 menekan pemilih berdasarkan politik uang yang masih membudaya di Bulukumba. Persentase itu kata dia terpotret pada Pemilu (Pileg dan Pilpres) 2019 lalu dimana angka pragmatis masih sangat tinggi.

Advertisement

HM21 menargetkan, pada Pilkada 2020 ini jumlah pemilih pragmatis turun dengan kerja kerja tim serta edukasi politik terhadap masyarakat khususnya bagi kaum Golput.

“Nah, disini HM21 ingin mengedukasi bahwa suara rakyat itu tidak bisa dinilai dengan nilai rupiah, tetapi dengan tergeraknya hati nurani. Masyarakat harus bangkit dari zona tersebut, dengan begitu Bulukumba bisa maju,” tegas Hamzah Pangki.

Mendengar penjelasan tersebut membuat masyarakat yang berada di tempat tersebut tercengang, hingga akhirnya mereka berikrar akan mendukung penuh paslon ideal itu di Pilkada.

Rosma Mini salah seorang tokoh perempuan Desa Dwi Tiro mengaku kagum dengan HM21, selain menilai HM21 pasangan ideal dengan keterwakilan perempuan, ia juga mengatakan HM21 bukan paslon egois dengan tetap mengedukasi masyarakat di setiap sosialisasinya tanpa berharap dukungan semata.

BACA JUGA:   Tutup Kampanye, Ratusan Anggota Komunitas Berikrar Menangkan Askar-Pipink

Bahkan ia meyakini, HM21 mampu mengembalikan Marwah pemilih Bulukumba agar tidak ketergantungan lagi dengan politik pemberian.

“Kami masyarakat Dwi Tiro menilai HM21 adalah calon pemimpin yang tepat untuk Bulukumba, tidak egois dan selalu mengedukasi. Kami juga meyakini HM21 mampu mengembalikan marwah pemilih yang ketergantungan dengan politik uang. Olehnya masyarakat Dwi Tiro mendukung penuh HM21 di Pilkada,” katanya.

Sekedar diketahui, paslon HM21 dan Tim terus fokus bergerak melakukan pertemuan dan silaturahmi setiap harinya bersama masyarakat dan menyampaikan serta menawarkan gagasan terkait Visi-Misi dan 21 Program Unggulan terikat Pakta Integritas, sehingga tidak ada waktu untuk merespon negatif maupun Silent Black Campaign yang digencarkan pihak diluar paslon HM21.

Perhari ini tanggal 10 November 2020, paslon HM21 mengunjungi 3 titik lokasi kampanye di kecamatan Bonto Tiro yakni, desa Bonto Berua, desa Dwi Tiro, dan desa Paku Balaho. (**)

Advertisement

No More Posts Available.

No more pages to load.