Bupati Support Pelaksanaan Porkab 2020 yang Diinisiasi KONI, Dispora dan KNPI

oleh -

BULUKUMBA, BERITA SELATAN.Com -Pasca dialog publik yang dilaksanakan pada tanggal 18 September 2019 dengan tema “Kesiapan Bulukumba dalam menyambut Porprov 2022” yang di inisiasi oleh KNPI, KONI dan Dinas Pemuda dan Olahraga. Hasil dari dialog publik tersebut berupa pelaksanaan Pekan Olahraga Kabupaten (PORKAB) dipaparkan melalui audiens dengan Bupati Bulukumba, Kamis, 10 Oktober 2019.

Dalam audiens tersebut Bupati Bulukumba A.M. Sukri Sappewali menyampaikan support dan menyambut baik pelaksanaan Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Bulukumba dalam menyambut Porprov Tahun 2022.

BACA JUGA:   Tim PBSI Bulukumba dapat Dukungan Pemda Berlaga di Sulsel Cup 2022

“Ke depan kami akan mengeluarkan Keputusan Bupati terhadap integrasi penggunaan dana dalam mensukseskan Pekan Olahraga Kabupaten 2020,” beber AM Sukri Sappewali saat menerima audiens di ruang kerjanya.

Advertisement

Kegiatan ini, lanjut Bupati diharapkan semakin menghidupkan bidang olahraga di Kabupaten Bulukumba.

Sementara itu, Ketua KONI Bulukumba Andi Makkasau menyampaikan bahwa Porkab 2020 adalah kompetisi yang pertama kali dilaksanakan di Kabupaten Bulukumba.

BACA JUGA:   Target Tiga Besar di Porprov, KONI Massifkan Pembinaan Para Atlet

“Tentunya kita semua berharap kegiatan ini dapat terlaksana dengan sukses dan aman terkendali sebagai bukti keseriusan Kabupaten Bulukumba menjadi tuan rumah Porprov 2022,” pinta Krg Lompo sapaan akrab Andi Makkasau.

Advertisement

Porkab 2020 ini, lanjutnya merupakan kegiatan yang sangat positif dalam menjaring atlit atlit dan potensi pemuda yang ada di Kabupaten Bulukumba sehingga potensi pemuda khususnya di bidang olahraga dapat tersalurkan dengan baik.

BACA JUGA:   DPP KKB Saring Atlet Sepak Bola Persiapan Porprov 2022

Senada yang disampaikan Ketua KONI Bulukumba, Ketua KNPI Bulukumba Idil Akbar, mengatakan peran pemuda dalam pelaksanaan Porkab tahun depan menjadi komitmen bersama pemuda Bulukumba dalam naungan KNPI Bulukumba sebagai wadah berhimpun pemuda di Kabupaten Bulukumba.

“KNPI akan mengambil peran strategis dalam mensukseskan pelaksanaan Porkab pertama di Kabupaten Bulukumba,” ujarnya. (*)

Advertisement

No More Posts Available.

No more pages to load.