Melalui Mastaka, 313 Mahasiswa Baru Universitas Muhammadiyah Bulukumba Resmi Dikukuhkan

oleh -
Mahasiswa baru UMB mengikuti Mastaka sekaligus pengukuhan resmi menjadi mahasiswa UMB.

BULUKUMBA, BERITA SELATAN.Com – Sebanyak 313 mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah Bulukumba (UMB) mengikuti masa ta’aruf dan keakraban (Mastaka). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Auditorium Kampus UMB, 26 September hingga 3 Oktober 2022 kemarin.

Ketua Panitia Mastaka, Wahyuni mengatakan, mahasiswa baru yang mengikuti Mastaka merupakan yang sudah dinyatakan lulus. Kegiatan Mastaka merupakan sebuah pengenalan lingkungan kampus.

Tujuannya kata Wahyuni adalah sebagai ajang silaturahmi penerimaan mahasiswa baru yang pada hari ke enam dilanjutkan dengan kegiatan pengukuhan sebagai tanda sudah resmi sebagai mahasiswa UMB tahun akademik 2022/2023.

BACA JUGA:   Ini Harapan JMS di Harlah ke-94 NU

Selama sepekan tentu disuguhkan dengan kegiatan pemberian materi termasuk materi tingkat Universitas. Pemberian materi bersama dengan mahasiswa ikatan Muhammdiyah.

Pemberian materi bersama dengan organisasi ke mahasiswaan se UMB yakni ada Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM), Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) dan Ikatan Mahasiswa Jurusan (IMJ).

Kemudian pada hari ke lima para mahasiswa baru melaksanakan kerja bakti secara gotong royong dengan bersih bersih di lingkungan kampus dan hari ke enam hari bersama dengan fakultas dan program studi.

BACA JUGA:   Sah, Andi Raja Lakiun Pimpin PMII Bulukumba

“Kami berharap dengan kegiatan Mastaka, mahasiswa sudah memahami tentang dunia kampus karena kegiatan ini merupakan wadah saling beradaptasi,” kata Wahyuni Usai kegiatan Pengukuhan mahasiswa baru UMB, Senin, 3 Oktober 2022.

“Harapan kami juga semoga mahasiswa tahun ini bisa membawa nama baik UMB, dan membantu mensosialisasikan kampus untuk penerimaan mahasiswa baru tahun ajaran berikutnya,” tambah Wahyuni.

BACA JUGA:   Ini yang Disampaikan Andi Makkasau Pada Open Tournamen Taekwondo The Kick Cup 2023

Secara rinci kata Wahyuni, jumlah mahasiswa yang berhasil direkrut tahun ini di delapan program studi dari tiga Fakultas antaranya, Fakultas Teknik dengan prodi Perencaan wilayah kota sebanyak 42 orang, Fakultas MIPA dan Sains dengan prodi Kimia 7 orang, Aktuaria 40 orang, peternakan 33 orang.

Sementara untuk Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) meliputi prodi Pendidikan Non Formal sebanyak 24 orang, Bahasa Indonesia 43 orang, Biologi 18 orang dan Bahasa Inggris 49 orang. (**)

No More Posts Available.

No more pages to load.