Ketua DPRD Bulukumba Hadiri Upacara HUT PGRI ke-80 dan HGN 2025

oleh -

BULUKUMBA,BERITASELATAN.COM – Ketua DPRD Kabupaten Bulukumba, Umy Asyiatun Khadijah, S.E., menghadiri Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-80 dan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2025 yang digelar di Lapangan Pemuda Bulukumba, Selasa 25 November 2025.

Upacara berlangsung khidmat dan dipimpin langsung oleh Bupati Bulukumba selaku pembina upacara. Turut hadir Wakil Bupati Bulukumba, jajaran Forkopimda, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Ketua PGRI Bulukumba beserta pengurus, serta para tamu undangan lainnya.

BACA JUGA:   Khitanan Massal BAZNAS, Camat Kindang : Ini Bukti Kongkrit dari Zakat Kita Semua

Kegiatan tersebut juga diikuti oleh ratusan guru dari seluruh kecamatan se-Kabupaten Bulukumba.

Peringatan HUT PGRI dan HGN tahun ini menjadi momentum penting untuk memberikan apresiasi atas dedikasi para guru yang telah berkontribusi besar dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

Dalam sambutannya, kembali ditegaskan bahwa peran guru sangat strategis dalam meningkatkan kualitas pendidikan serta mendorong kemajuan daerah.

BACA JUGA:   Briptu AD Terduga Pelaku Penganiayaan Anak, Saat ini Dalam Pengawasan Propam

Sebagai penutup, rangkaian upacara dimeriahkan dengan penampilan tarian oleh siswa dan siswi dari beberapa sekolah di Bulukumba. Aksi kreatif para pelajar tersebut disambut meriah oleh seluruh peserta upacara dan menambah semarak perayaan HUT PGRI dan Hari Guru Nasional tahun 2025. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.