Berprestasi, Lima Siswa SMAN 1 Bulukumba dapat SIM Gratis

oleh -

BULUKUMBA, BERITA SELATAN.Com -Sebanyak 5 peserta Didik SMA Negeri 1 Bulukumba mendapatkan Surat Izin Mengemudi (SIM) gratis dari Satlantas Polres Bulukumba. Kelima siswa tersebut diberikan SIM gratis atas prestasinya mengharumkan Kabupaten Bulukumba baik di tingkat propinsi maupun nasional.

Kelima peserta didik tersebut adalah Auliah Salman juara 2 lomba pidato HUT TNI ke 74 dan akan mewakili kabupaten Bulukumba lomba Kadarkum tingkat Provinsi di Makassar. Selanjutnya Catlyea Ainun Musfirah, widya Syahrani Ashadi dan Nur Mir’atul Hinata Rahman adalah tim yang berhasil meraih juara 2 pada Alauddin Olympiad Season 2019 UIN Alauddin Makassar serta Ely Putri Jamila juara Tennis Lapangan Peltha Sport 2019 dan mewakili Sulawesi Selatan pada Pra PON di Palembang.

BACA JUGA:   Pasca Libur Lebaran, Stok Darah Menipis di Instalasi Transfusi Darah RSUD Bulukumba
Advertisement

Kasat Lantas polres Bulukumba AKP I Made Suarma, SH.Sik pada Upacara Bendera 14 Oktober 2019 di SMAN 1 Bulukumba menyampaikan pemberian SIM gratis ini sebagai bentuk apresiasi dan motivasi bagi siswa berprestasi untuk lebih giat lagi belajar dan diharapkan lebih tertib dalam berlalu lintas dan mengutamakan keselamatan dalam berkendara. Kendati demikian, para siswa tidak langsung diberi SIM. Mereka tetap mengikuti ujian baik teori dan praktik.

BACA JUGA:   Jelang Musim Hujan, Tim Kendali Banjir Kembali Turun Got
Advertisement

Selain itu, Polisi masuk sekolah hari senin merupakan program Polres Bulukumba. Kegiatan ini untuk memberikan Pembinaan dan Penyuluhan kepada para siswa siswi sebagai upaya memberikan wawasan sekaligus mendekatkan Intitusi kepolisian dan berinteraksi langsung dengan para pelajar. Kegiatan ini sekaligus mensosialisasikan program lantas untuk menekan tingginya angka kematian pelajar karena laka lantas.

BACA JUGA:   BAZNas Sinjai Studi Banding di Bulukumba

Sementara itu, Kepala sekolah SMAN 1 Bulukumba Drs. Rusli Umar M.Pd mengungkapkan pihaknya begitu mengapresiasi kegiatan kepolisian ini. Pihaknya mengaku senang, karena pihak kepolisian ikut serta dalam memberikan bimbingan dan wawasan kepada pelajar untuk membentuk mental kepribadian siswa menjadi lebih baik juga lebih dekat dengan Polisi. (*)

Advertisement

No More Posts Available.

No more pages to load.