BULUKUMBA, BERITA SELATAN.Com -Dalam rangka menyambut Hari Lahir (Harlah) Partai Amanat Nasional (PAN) yang ke 22, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bulukumba fraksi PAN bersama kader lainnya turun melakukan aksi sosial.
Harlah PAN dengan tema “Kerja Nyata Untuk Negeri” yang diperingati 23 Agustus 2020 besok itu diwarnai sejumlah aksi sosial seperti membagikan nasi kotak kepada warga di sejumlah titik dan menyambangi sejumlah panti Asuhan.
“Minggu, 23 Agustus kami kembali mengunjungi Panti Asuhan. Dalam menyambut Harlah PAN kami memang banyak turun ke masyarakat melakukan aksi sosial,” kata Ketua DPD PAN Bulukumba, Andi Zulkarnain Pangki, Jumat, 21 Agustus 2020 kemarin.
Menyambut momen ini, kata Andi Nain sapaan akrab Andi Zulkarnain Pangki dengan meningkatkan rasa kepedulian dan kepekaan sosial di tengah masyarakat dan jadikan politik sebagai ibadah.

“Bukan hanya anggota DPRD dari fraksi PAN, melainkan kami ajak semua kader agar semakin meningkatkan rasa kepedulian sosial ditengah masyarakat,” ungkapnya. (*)