JENEPONTO,BERITASELATAN.COM – PT PLN (Persero) ULP (Unit Layanan Pelanggan) Jeneponto kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan menyalakan listrik gratis bagi lima pelanggan baru yang memiliki kondisi ekonomi kurang mampu.
Program ini dinamakan “Light Up The Dream” (LUTD), yaitu program listrik gratis bagi warga yang didanai dari sumbangan para pegawai PLN. Penyalaan ini dilakukan pada lima lokasi berbeda di Kabupaten Jeneponto, salah satunya di Kelurahan Balang Toa, Kecamatan Binamu, Senin, 10 Maret 2025.
Salah satu penerima manfaat bernama Sudirman adalah seorang warga kurang mampu yang telah tiga tahun terakhir tidak lagi bisa berjalan. Dengan kondisi yang terbatas, Sudirman selama ini mengalami kesulitan dalam mendapatkan akses listrik mandiri. Namun, melalui program LUTD, kini rumahnya telah mendapatkan sambungan listrik sendiri tanpa harus menyalur dari tetangga.
Penyalaan listrik di kediaman Sudirman turut disaksikan oleh Lurah Balang Toa, Dipa Akbar, yang menyampaikan apresiasi kepada PLN atas kepedulian dan bantuannya kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Kami sangat berterima kasih kepada PLN atas bantuan ini. Listrik bukan hanya penerangan, tetapi juga harapan bagi warga seperti Pak Sudirman agar bisa hidup lebih nyaman dan mandiri,” ujar Dipa Akbar.
Manager PLN ULP Jeneponto, Raka Reviatna menyampaikan bahwa program “Light Up The Dream” merupakan inisiatif PLN yang dibiayai dari donasi para pegawai PLN untuk membantu masyarakat yang kurang mampu mendapatkan akses listrik.
“Listrik adalah kebutuhan dasar yang harus dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat. Melalui program LUTD, kami berharap dapat membantu warga kurang mampu agar bisa menikmati listrik dengan aman dan legal, sehingga meningkatkan kualitas hidup mereka,” ujarnya.

Sudirman dan keluarganya pun mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaan mereka.
“Terima kasih banyak kepada PLN dan semua yang telah membantu. Sekarang rumah kami sudah punya listrik sendiri, dan hidup kami menjadi lebih mudah,” kata Sudirman dengan penuh haru.
PLN berharap program ini dapat terus berjalan untuk membantu lebih banyak masyarakat yang membutuhkan. Masyarakat yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai program PLN dapat mengakses informasi melalui aplikasi New PLN Mobile atau menghubungi Contact Center 123. (*)