Pansus Kembali Bahas Ranperda Penataan Tempat Permakaman

oleh -

BULUKUMBA, BERITA SELATAN.Com – Panitia Khusus (Pansus) DPRD Bulukumba kembali menggelar rapat pembahasan rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Penataan Tempat Permakaman dan
Penyelenggaraan Permakaman, Senin, 9 Januari 2023.

Kegiatan tersebut dipimpin Wakil Ketua Pansus, Asri Jaya, anggota DPRD Bulukumba dari Fraksi Golkar. Sementara itu, anggota Pansus yang hadir adalah Amiruddin (F-PPP), Safiuddin (PBB), Ismail Yusuf (Berkarya) dan Syamsir Paro (Fraksi Golkar).

BACA JUGA:   Beri Rasa Aman, Polisi Perketat Penjagaan Gereja Di Bulukumba
Advertisement

Anggota Pansus Ranperda tentang Penataan Tempat Permakaman dan Penyelenggaraan Permakaman, Syamsir Paro, mengatakan Ranperda ini adalah inisiatif DPRD. Tujuannya, memberikan kepastian hukum bagi masyarakat Kabupaten Bulukumba terkait permakaman.

Advertisement

“Yaitu pemerintah daerah bertanggung jawab menyediakan lahan atau tempat peristirahatan terakhir bagi masyarakat yang meninggal dunia,” jelas Syamsir. (**)

No More Posts Available.

No more pages to load.