Jelang Natal, Polisi Intensifkan Patroli Gereja dan Tempat Ibadah di Kota Bulukumba

oleh -

BULUKUMBA,BERITASELATAN.COM – Polres Bulukumba Polda Sulsel melalui Satuan Samapta saat ini mengintensifkan kegiatan patroli pada objek vital menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2024 (Nataru).

Kegiatan patroli tersebut dengan sasaran disejumlah lokasi-lokasi publik, gereja serta tempat ibadah bagi umat Kristiani terus ditingkatkan.

Kapolres Bulukumba melalui Kasat Samapta AKP Baharuddin, S.Pdi menerangkan pengintensifan kegiatan patroli dilakukan untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan atau mencegah potensi kerawanan jelang Nataru.

BACA JUGA:   Tingkatkan SDM, Perajin Bulukumba Dibawa Studi Tiru ke Yogjakarta

“Tujuannya untuk memastikan keamanan tempat ibadah dan gereja dan sekitarnya tetap dalam kondisi kondusif hingga perayaan Natal nantinya, sehingga saudara kita umat Kristiani merasa aman dan nyaman melakukan ibadah,” ujarnya, Rabu, 18 Desember 2024.

Baharuddin menambahkan dalam patroli ini petugas kepolisian turut memberikan imbauan kepada petugas keamanan gereja dan warga agar mereka melapor jika ada sesuatu yang mencurigakan.

BACA JUGA:   Legislator PAN Minta Pemkab Bulukumba Perjelas Batas Lahan Pasar Tanete-Harue

“Warga diharapkan tetap meningkatkan kewaspadaan menjelang Nataru. Apabila ada orang yang mencurigakan atau apapun yang mencurigakan segera laporkan kepihak berwajib,” imbuhnya.

Advertisement

“Kami mengajak dan mengimbau seluruh masyarakat Bulukumba untuk bersama menjaga toleransi antar umat beragama dengan saling menghormati dan menghargai antar sesama agar tercipta suasana yang damai dan harmonis,” Pungkas Baharuddin. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.