E-Portal Terminal Diterapkan, Idham Khalik : Optimis Capai Target PAD

oleh -
Sekretaris Dishub Bulukumba, Idham Khalik Patunru

BULUKUMBA, BERITA SELATAN.Com – Terminal Bulukumba mulai hari ini Senin 3 Januari 2022 menerapkan Elektronik Portal (E-Portal) di dua pintu masuk.

Sekretaris Dishub Bulukumba, Idham Khalik Patunru mengatakn, penerapan ini merupakan uji coba semoga bisa terlaksana dengan baik ke depannya sehingga mampu memaksimalkan potensi sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Sambil dibantu oleh Kepolisian dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) selama sebulan akan menerapkan uji coba untuk melihat potensi E-Portal atau membandingkan dengan menggunakan cara manual,” kata Idham, Senin, 3 Januari 2022.

BACA JUGA:   Polsek Rilau Ale Bongkar Arena Judi Sabung Ayam di Desa Anrang
Advertisement

Idham Khalid menjelaskan selama ini PAD khususnya pada sektor pendapatan masuk terminal sangat sulit mencapai target.

Di tahun 2021 lalu target Rp 921 juta hanya bisa teralisasi 46,40 persen, atau diangka RpĀ 409 juta. Sementara untuk tahun ini ditarget Rp973 juta atau lebih tinggi dibanding tahun sebelumnya.

“InsyaAllah saya yakin dan optimis bakal mencapai target sehingga ada peningkatan PAD tahun ini apalagi sudah menggunakan E-Portal,” kata Idham.

BACA JUGA:   Arsul Sani Kembali Bertarung di Desa Tamatto
Advertisement

” Kita berharap dengan adanya portal ini, pencapain PAD akan meningkat dan masyarakat dapat lebih sadar dan patuh dalam membayar masuk di terminal,” tambah Idham.

Untuk diketahui, pengadaan dua E-Portal masuk terminal dianggarakan sebesar Rp187.750.000. (**)

Advertisement

No More Posts Available.

No more pages to load.