JENEPONTO, BERITA SELATAN.Com – Badan Intelijen Daerah (Binda) Sulawesi Selatan bekerjasama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jeneponto giat menggelar vaksin massal dosis kedua dan ketiga.
Dari pantauan media, terlihat masyarakat dari berbagai lokasi dan para aparatur sipil negara (ASN) sangat antusias mengikuti vaksin massal tersebut.
Masyarakat menganggap vaksin massa Binda Sulsel merupakan bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat Jeneponto.
Salah seorang peserta vaksin massal, Hatika Surya Ramadani, warga Kelurahan Empoang menyampaikan ungkapan terima kasih kepada Binda Sulsel dan Pemkab Jeneponto yang telah melaksanakan vaksin massal.



“Alhamdulillah, hari saya sudah di vaksin dosis kedua. Terimakasih Binda Sulsel dan Pemkab Jeneponto, mariki vaksin, agar kita sehat, karena saya yakin kita tidak akan hebat jika kita tidak sehat, Indonesia sehat, Indonesia hebat,” tutur Hatika Surya Ramadani. (**)


