Giliran Komunitas Pick Up Bulukumba-Sinjai Dukung H Askar

oleh -

BULUKUMBA, BERITA SELATAN, Com – Dukungan kepada Calon Anggota Legislatif (Caleg) DPR RI Dapil Sulsel 2 dari PPP nomor urut 2, H Askar HL SE, terus bertambah. Kini, giliran Pick Up Sulawesi (PS) Chapter Bulukumba Sinjai menyatakan dukungan kepada pemilik tagline ‘Andalanta’ itu.

Salah seorang Anggota PS Chapter Bulukumba, Adi mengatakan dukungan diberikan kepada H Askar setelah beberapa penilaian. Salah satunya sosok H Askar sebagai putra daerah Bulukumba, telah dikenal dan mengakar di masyarakat.

BACA JUGA:   Bakal Bertarung di Pilkada Bulukumba, Kr Lompo Ingin Memajukan Perekonomian

“Pak Haji Askar merupakan figur yang layak didukung. Terlepas namanya memang mengakar di masyarakat, dia juga memiliki peluang yang besar untuk duduk di kursi DPR RI,” kata Adi di Bulukumba, Sabtu, 6 April 2019.

Advertisement

Menurut Adi, Ketua PPP Bulukumba itu sukses memikat hati masyarakat sebagai calon pemilih bukan hanya di momentun Pemilihan Legislatif (Pileg) kali ini. Tetapi kata dia, hubungannya dengan masyarakat sudah terbangun dari dulu.

BACA JUGA:   Caleg PKN, Waris Mulai Tancap Gas Temui Masyarakat

“Tentu sebagian besar warga Bulukumba sudah mengenal Pak Haji Askar, dan bukan karena momentum di Pileg ini. Jauh-jauh sebelumnya, dia telah membangun komunikasi secara kekeluargaan ke hampir semua lapisan masyarakat,” ujarnya.

Advertisement

Sementara itu, H Askar menyampaikan aspresiasi atas dukungan PS kepada dirinya. Peraih suara terbanyak kedua di Pilkada Bulukumba tahun 2015 silam ini, enggan terlena dengan dukungan demi dukungan terhadap dirinya.

BACA JUGA:   Kumpulkan Koordinator Tim, H Suwardi Tekankan Lawan Money Politik

“Meskipun dukungan terus bertambah, kami tak akan terlena. Kami akan terus berupaya membangun komunikasi ke masyarakat dan membuktikan bahwa Putra Asli Bulukumba juga dapat menjadi wakil di Parlemen Senayan Jakarta,” jelas Eks Anggota DPRD Bulukumba dua periode itu. (*)

Advertisement

No More Posts Available.

No more pages to load.